Sebenarnya sebelum diri ini di dahulukan selangkah, kegiatan ini sudah terlaksana dengan setiap tahunnya dengan berbagai kegiatan oleh pemimpin sebelumnya dengan cukup baik.
Namun pada november 2017 kami dapat masukkan dari masyarakat untuk puncak milad desa di selengarakan tabliqh akbar, sesuai dengan motto batang duku BERADA ( BERSIH, AGAMIS, DAMAI DAN BERBUDAYA).
Pada tanggal 28 november 2017 maka di selengarakanlah tabliqh akbar dengan tema BINCANG BINCANG ISLAM dengan menghadirkan tiga narasumber yakni ketua MUI Bengkalis ustad Haji Amrizal, ketua Baznas Bengkalis ustad Haji Ali Ambar dan ketua DDII Ustad Muhammad Subli.
Seiring berjalannya waktu masyarkat mengiginkan untuk menghadirkan ustad abdul somad pada milad yang ke 5, kami pun berusaha dengan doa dari masyarakat, melalui ketua Baznas Haji Ali ambar berusaha berkomunikasi langsung dengan ustad abdul somad, singkat cerita dengan doa masyarakat di tetapkan lah 16 juli 2018 UAS bisa hadir di batang duku.
Kegiatan sempena milad desa batang duku ini tidak akan terlaksana dengan baik tanpa kerjasama dan kekompakan yang di jalin diantara kita, sehinga bisa menghadirkan Ustad Abdul Somad (UAS)
Secara pribadi mengakui masih banyak kekurangan dan kelemahan yang harus di perbaiki, sebagai insan yang lemah dan terbatas daya ingat, tentunya sangat berharap kritikan dan masukkan untuk memajukan desa batang duku yang lebih baik dan menuju desa BERADAB.
Alhamdulillah pada 16 juli 2018 di lapangan MTQ Desa Batang Duku ribuan umat muslim tumpah ruah mendengar dan melihat langsung tausiah yang di sampaikan oleh UAS, mudah2an yang di sampai ustad kondang tersebut bisa kita terapkan dalam kehidupan sehari hari, seraya berharap kepada Allah keberkahan Nya selalu tercurahkan kepada masyarakat dan desa batang duku.
Ucapan terima kasih.
Seluruh masyarakat batang duku, Seluruh panitia pelaksana (BPD, PKK, LPM, FKPM, LINMAS, RT, RW, LAM dan lainnya) Ketua MUI Bengkalis, Ketua Baznas Bengkalis, Camat Bukit Batu dan jajaran, Kapolsek Bukit Batu, Danramil Bukit Batu, PT. PERTAMIN RU II Sungai Pakning, PT. SDA, Pemuda Pancasila Bukit Batu, Anggota DPRD Bengkalis Febriza Luwu, Sekjend MPC PP Wawan Mahatidana
, Ketua DDII bandar laksanamana Hasan Sanusi, Babinkamtibmas batang duku Richi Sagita, Babinsa Batang Duku Muhajirin Ajir
0 komentar:
Posting Komentar